Institut Studi Islam Muhammadiyah Pacitan sukses menggelar rapat terbuka senat dalam rangka Wisuda Sarjana ke-XXII pada Sabtu (24/10/2022).
Wisuda tahun ini diikuti oleh mahasiswa angkatan 2016, 2017 dan 2018 . Bertempat di Gedung Karya Dharma Kabupaten Pacitan para wisudawan dan wisudawati melakukan serangkaian prosesi wisuda bersama kedua orang tuanya. Acara ini dihadiri oleh Prof. Dr. Harun Joko Prayitno, M.Hum wakil dari Majelis Dikti Litbang Muhammadiyah, Kapolres Pacitan, Dandim 0801 Pacitan, Ortom-ortom, beberapa kepala sekolah, dan rektor-rektor se-Kabupaten Pacitan.
Wisuda ke XII ini ISIMU Pacitan berhasil meluluskan 68 Sarjana dari berbagai prodi yaitu Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI), Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), Pendidikan Bahasa Arab (PBA), Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD) dan Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam (PMI).
Dari 68 wisudawan dan wisudawati ISIMU Pacitan 33 diantaranya memperoleh gelar Cumlaude, dan 7 diantaranya merupakan wisudawan terbaik di Kampus ISIMU Pacitan. Tujuh wiudawan terbaik tersebut diantanya yaitu Rina Rofiati, S. Pd (Prodi PBA), Ema Khafifah, S. Pd (Prodi PAI), Agus Irawan, S. Sos (Prodi PMI), Intan Kharina, S. Pd (Prodi PAI), Ani Safitri, S. Pd (Prodi PBA) dan Titis Ajeng Pawesti S. Pd (Prodi PGMI).