FAKULTAS TARBIYAH adalah salah satu fakultas yang berada di lingkungan Institut Studi Islam Muhammadiyah Pacitan. FAKULTAS TARBIYAH berdiri berdasarkan SK Rektor ISIMU Pacitan tahun 2021.  FAKULTAS TARBIYAH memiliki visi, misi dan tujuan yang selaras dengan VMTS institusi.

Saat ini FAKULTAS TARBIYAH membawahi 4 program studi (Strata 1), yaitu:

1. Pendidikan Agama Islam (PAI)

2. Pendidikan Bahasa Arab (PBA)

3. Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI)

4. Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD)

VISI

Menjadi fakultas yang unggul dan berkemajuan dengan berbasis keterampilan teknik informasi tahun 2025

MISI

1. Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran secara profesional  pada jenjang Strata Satu (S-1) dan berorientasi pada keterampilan teknik informasi. 

2. Membudayakan penelitian dan publikasi ilmiah yang melibatkan semua pemerhati Pendidikan.

3. Melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat berbasis pada Islamic culture dan keterampilan teknik informasi.

4. Melaksanakan pendidikan, pengkajian, dan pembinaan Al-Islam dan Kemuhammadiyahan yang terintegrasi.

Berikut Program Pendidikan Yang terdapat di Fakultasi Tarbiyah ISIMU Pacitan 

Prodi PAI
Prodi PBA
Prodi PGMI
Prodi PIAUD